Berikut lima puluh hal tentang Barack Obama yang ditulis oleh Jon Swaine, wartawan Telegraph :
-Mengkoleksi komik "Spider-Man" dan "Conan the Barbarian" -Dikenal sebagai "O'Bomber" saat SMU karena jago basket
-Namanya berarti "orang yang diberkati" dalam bahasa Swahili
-Hidangan favoritnya adalah linguini udang buatan sang istri, Michelle.
-Meraih Grammy tahun 2006 untuk kategori versi audio bukunya, "Dreams From My Father"
-Kidal, dia adalah presiden kidal ke-6 pasca perang
-Telah membaca semua buku Harry Potter
-Punya satu set sarung tinju merah bertanda tangan Muhammad Ali
-Saat remaja bekerja di toko eskrim Baskin-Robbins tapi sekarang tidak bisa makan eskrim
-Kudapan kesukaannya adalah batang coklat-kacang penuh protein
-bisa bahasa Spanyol
-Saat kampanye tidak mau nonton CNN dan memilih saluran olah raga
-Minuman kesukaannya adalah "black forest berry iced tea"
-Berjanji pada Michelle akan berhenti merokok sebelum kampanye
-Dikenal sebagai Barry hingga saat di universitas, dia diminta menuliskan nama panjangnya
-Buku favoritnya adalah Moby-Dick karya Herman Melville
-Berkunjung ke Wokingham, Berks, tahun 1996 untuk menghadiri pesta yang diselenggarakan tunangan saudara perempuan satu ayah, tapi dia pergi saat penari telanjang tiba.
-Mejanya di kantor Senat pernah digunakan Robert Kennedy
-Tahun lalu bersama istrinya, Michelle, meraup 4.2 juta dolar (lebih dari Rp42 miliar) , sebagian besar adalah hasil penjualan bukunya.
-Film kesukaannya adalah Casablanca dan One Flew Over the Cuckoo's Nest
-Dia menyimpan patung kecil Bunda Maria dan kalung milik seorang tentara di Irak
-Melamar untuk jadi model kalender kampus saat di Harvard tapi ditolak oleh panitia yang semuanya perempuan.
-Musik kegemarannya antara lain Miles Davis, Bob Dylan, Bach dan The Fugees
-pertama kali nonton bioskop dengan Michelle adalah untuk film "Do The Right Thing" karya Spike Lee
-Senang scrabble dan poker
-Tidak minum kopi dan jarang minum alkohol
-Kalau tidak jadi politisi kemungkinan jadi arsitek
-Saat remaja sempat terlibat mariyuana dan kokain
-Anak perempuannya bercita-cita sekolah di Yale lalu jadi aktris (Malia, 10) . Anaknya yang lain, Sasha (7) ingin jadi penyanyi dan penari.
-Tidak suka tren anak muda yang memakai celana panjang kedodoran
-Baru melunasi cicilan biaya kuliahnya empat tahun lalu setelah menerbitkan buku
-Rumahnya di Chicago punya empat tungku perapian
-Orang tua baptis anakya, Malia, adalah Santita, anak tokoh politik berkulit hitam, Jesse Jackson
-Mengaku punya kebiasaan paling jelek yaitu selalu mencek BlackBerry-nya.
-Menggunakan laptop Apple Mac
-Menggunakan mobil Ford Escape Hybrid setelah meninggalkan Chrysler 300 yang boros BBM
-Mengenakan stelan Hart Schaffner Marx seharga 1500 dolar
-Punya empat pasang sepatu hitam ukuran 11 yang sama persis
-Pangkas rambut sepekan sekali di Chicago oleh pencukur Zariff yang ongkosnya 21 dolar
-Fiksi kesukaannya di televisi adalah Mash dan The Wire
-Nama sandinya di Secret Service (pengawal presiden) adalah "Renegade"
-Julukan dari mendiang neneknya adalah "Bar"
-Punya rencana membuat lapangan basket di Gedung Putih
-Seniman favoritnya adalah Pablo Picasso
-Pintar memasuk chilli
-Di mejanya ada ukiran kayu berupa tangan memegang telur. Lambang itu di Kenya berarti hidup adalah rapuh
-Mendiang ayahnya adalah ekonom senior untuk pemerintah Kenya
-Kuat mengangkat barbel 200lbs
Jon Swaine si wartawan Telegraph juga menulis bahwa Obama:
- Menyebutkan saat di Indonesia banyak temannya adalah "street urchins" (anak-anak yang lebih banyak di luar rumah).
- Ketika tinggal di Indonesia memelihara monyet bernama Tata
- Pernah makan daging Anjing, ular, dan belalang bakar saat di Indonesia
This entry was posted on 10:40 PM and is filed under
information
. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.
1 comments:
ngefans obama ya..
pantes2...